Berita & Artikel
Home / Berita

Dec 03, 2022 / Berita
Copy Link
DaeClean : Program Bersih-bersih Area Muktamar Nasiyatul Aisyiyah
DAEClean
Oleh : Iwan Kurniawan
_________
Kebersihan sebagian dari iman terkesan hanya sebatas selogan belaka. Kita masih sulit menyadarkan diri kita tentang hal kecil yang bisa dampak masalah sangat besar. Kesadaran menahan, memilah, membuang sampah masih jauh panggang dari api. Jangankan menanamkan kapada generasi kita. Justru kita sendiri terkadang abai terhadap masalah ini.
Setiap event besar yang digelar pasti menyisakan satu masalah yaitu sampah. Sampah yang berserakan di mana-mana seolah-olah menjadi jawaban atas kualitas keimanan kita.
Adalah DAEC (Disaster Awareness Education Center) SD Muhammadiyah 7 Bandung berusaha memberikan sedikit contoh dengan kegiatan yang mengajak orang untuk peduli akan sampah.
DAECLEAN adalah program DAEC tentang edukasi terkait dengan usaha menumbuhkan kesadaran tentang pentingnya bertangung jawab dengan sampah. Tim DAEC meluncur ke perhelatan Muktamar NA ( Nasyiatul Aisyiah) di Soreang untuk membantu sedikit permasalahan tentang sampah. Bersama dengan tim kebersihan dari UNISA, IPM, dan LAZISMU, berjibaku membantu dan membuat perhelatan akbar itu berlangsung dengan nyaman dan bersih. Keinginan dan cita-cita "Green Muktamar" hanya bisa terwujud jika semua warga Muhammadiyah meningkatkan kesadaran pentingnya bertangung jawab dengan sampah.
Semoga semakin banyak dari kita yang tumbuh kesadarannya untuk bertanggung jawab dengan sampah.
Semua orang pasti nyampah. Orang beriman pasti bertangung jawab tentang sampahnya.
Buanglah sampah pada tempatnya. Tempatkan masalah pada akalnya. Kuatkan iman pada hatinya.
Sumber:http://www.sdm7bdg.sch.id/beritadetail/DaeClean+:+Program+Bersih-bersih+Area+Muktamar+Nasiyatul+Aisyiyah
Penulis : Iwan Kurniawan, M.Ag.
4 Menyukai
0 Komentar
Berita & Artikel Lainnya
Siswa SD Muhammadiyah 7 Bandung Juara Robotic D'Botanic Robotic Competition 2024
Menjadi Ilmuwan Muslim Merdeka : SD Muhammadiyah 7 Launching Pokja STEAM AVERROES
Komentar