Berita & Artikel

Home / Berita


Nov 07, 2024 / Acara
Copy Link

Bermain Kode Rahasia dengan Sandi Kotak 1 - HW Level 3

SDM7BDG- Setelah tuntas menyelesaikan Syarat Kenaikan Tingkat Athfal Melati 1, Kamis (7/11) siswa-siswi level 3 belajar dan bermain dalam memahami materi Sandi Kotak 1.  Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia ( KBBI), kata "sandi" memiliki arti rahasia atau dirahasiakan.  Kata sandi juga dapat diartikan sebagai kode rahasia yang digunakan untuk mengakses suatu sistem. 

Siswa-siswi level 3 begitu antusias mengikuti kegiatan tersebut, terlebih lagi mereka sangat menyukai sesuatu yang baru dan juga unik. 

Belajar dan bermain tebak kata melalui sandi memiliki beberapa manfaat, di antaranya : 

1. Mengasah konsentrasi

2. Menyeimbangkan otak kiri dan kanan

3. Menguji ketelitian

4. Melatih kesabaran

    Di akhir kegiatan latihan HW semakin seru karena siswa dan siswi diberi tantangan. Secara berkelompok, mereka diminta menebak sandi dan mengubahnya menjadi huruf, lalu merangkainya menjadi kata. Hingga akhirnya 2 kelompok dari tim putri berhasil menjadi yang terbaik dan berhak mendapatkan reward. 

    Latihan HW kali ini juga dihadiri oleh Ketua Qabillah Putri SD Muhammadiyah 7, Ibunda Mulyanti yang berkenan menyampaikan materi Struktur Qabillah SD Muhammdiyah 7. Tak hanya menyampaikan materi, Ibunda juga memberikan 6 reward kepada siswa-siswi yang berhasil menjawab pertanyaan. 

    Penyampaian materi Struktur Qabillah dan Sandi Kotak 1 menjadi materi terakhir yang diberikan pada latihan HW Level 3. Kedepan, Insya Allah tim pembina HW Level 3 akan selalu  bersinergi untuk mengembangkan potensi, prestasi dan life skill siswa-siswi level 3 agar sesuai dengan motto Level TIGA

(T : Teguh Imannya, I : Indah Akhlaqnya, G : Gemar Ngajinya, A : Asik Gurunya Asik Siswanya). 

Salam HW!


Sumber:http://www.sdm7bdg.sch.id/beritadetail/Bermain+Kode+Rahasia+dengan+Sandi+Kotak+1+-+HW+Level+3


Penulis : Fitri Lestari

0 Komentar

Komentar